Pada bulan penuh yang menggantung sendu
Pada kamboja di atas tanah pekuburan
Pada air yang menetes dan menelusur pelan
Saya ingin menitipkan pesan
Bahwa saya tidak pernah merasa menyesal
Bahwa saya tidak pernah merasa merana
Pada apa yang baik
Pada apa yang telah ditetapkan
Meski kini meredam rindu
Lalu terasa ngilu di hati
Saya masih bermimpi
Ada pada rumah yang terang
Dimana kita ada disana
Meluruskan kaki dan melabuhkan hati
No comments:
Post a Comment